Tanjungpinang Pos | Jujur, Jernih dan Akurat

Senin, 10 Februari 2014

"DULU 20 HARI, SEKARANG 7 HARI"

"DULU 20 HARI, SEKARANG 7 HARI"

KM. Sabuk Nusantara 39, itulah nama kapal yang baru saja diperoleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dan Kabupaten Bintan dari Pemerintah Pusat. Kapal yang memiliki panjang 62 meter dengan kapasitas 400 tempat tidur terdiri dari 370 unit tempat tidur kelas ekonomi berada dilantai pertama, sedangkan dilantai dua digunakan untuk kelas VIP. Kapal ini juga memiliki kamar kelas pertama yang mempunyai empat kamar tidur yang dilengkapi dengan TV dan kamar mandi. Sementara dilantai tiga terdapat anjungan kapal dan tempat nahoda kapal melaksanakan tugas. Kapal ini memang didesain khusus untuk mengarungi laut lepas. Kecanggihan teknologi kapal ini diantaranya adalah tersedianya kompas digital dan juga radar jarak jauh sebagai pendeteksi kapal-kapal lain yang akan melintas didekatnya.

Lantas apa komentar Gubernur Kepulauan Riau hadirnya Kapal KM.Nusantara 39 ini ? “Konektiviti”, itulah kalimat yang terlontar yang sering kita dengar dari Gubernur Kepulauan Riau, walaupun Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau baru memperoleh 1 unit kapal dari beberapa unit kapal yang masih dibutuhkan dan diinginkan namun kita patut bersyukur atas semua ini. Gubernur Provinsi Kepulauan Riau sangat memperhatikan dan berusaha untuk mewujudkan apa yang telah pernah beliau katakan bahwa merangkai pulau dan memakmurkan negeri menjadi fokus beliau. 

Bapak Gubernur juga berpesan bahwa dengan adanya Kapal KM. Nusantara 39 ini diharapkan masyarakat ikut menjaga kapal ini dengan baik. Kecepatan kapal yang didesain khusus ini membutuhkan waktu tempuh 22 jam menuju ke Tambelan hal ini disampaikan oleh kapten kapal Bapak M.Nasir. selain itu yang lebih menarik lagi adalah rute bahwa perjalanan kapal ke Tambelan akan lebih sering dilakukan sejalan dengan adanya penambahan kapal KM. Nusantara 9 ini, singkat kata kalau dulu 20 hari sekali mengelilingi pulau-pulau di kepri, sekarang setiap 7 hari sekali. Lancarnya arus transportasi antar pulau adalah salah satu parameter untuk mengukur tingkat kesejahteraan masyarakat sekaligus keberhasilan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dalam rangka mewujudkan masyarakat Kepulauan Riau yang sejahtera. Terima kasih bapak Gubernur, semoga ini bermanfaat untuk masyarakat khususnya masyarakat Tambelan.

Kasi Komentar

Entri Populer